Tali lanyard berbahan nylon untuk penggunaan Tali lanyard sablon. Penggunaan id card saat ini sudah menjadi suatu kebutuhan bagi karyawan sebuah instansi, perusahaan ataupun lembaga. Penggunaan id card ini tentunya akan memberikan kemudahan penggunanya untuk mengenali satu sama lainnya. Sehingga setiap orang tidak akan kesulitan saat memanggil nama atau mengetahui jabatan dari seseorang yang akan menjadi lawan bicaranya.
Berbicara mengenai id card, tentu tidak terlepas dari lanyard. Apakah anda tau apa itu lanyard? Memang terkean asing dengan kata lanyard padahal sebenarnya benda ini seing dilihat karena bagian terpenting dalam id card. Lanyard adalah tali pengikat yang digunakan untuk membawa id card, kunci, peluit atau apapun yang sebagian besar digantungkan pada leher. Hal yang paling menarik pada lanyard ini ialah dapat digunakan sebagai media promosi untuk suatu perusahaan, lembaga maupun instansi. Selain harganya yang terjangkau dan mudah dibawa, lanyard juga bisa dicetak dengan berbagai macam warna.
Permukaan lanyard dicetak nama dan logo suatu perusahaan, lembaga maupun instansi sehingga lanyard id card dapat dijadikan sebuah media promosi atau media branding bagi organisasi tersebut. Jika seorang karyawan mengenakan lanyard id card ditempat umum misalnya ditempat makan umum, maka secara tidak langsung ia tengah memperkenalkan perusahaan, instansi atau lembaga tempat ia bekerja kepada orang-orang yang berada disekelilingnya. Secara tidak sengaja, orang-orang yang berada disekitarnya akan membaca nama atau logo yang berada pada permukaan lanyard yang ia kenakan. Apakah pengadaan antribut kerja satu ini sudah dilakukan di perusahaan tempat anda bekerja? Sudah banyak kalangan perusahaan yang memili lanyard id card ini sebagai salah satu atribut kantor bahkan dijadikan souvenir karena lanyard memiliki banyak jenis dan variasi, mulai dari yang polos, sablon hingga printing. Dipasaran, terdapat 4 bahan lanyard yang ada dipasaran, salah satunya yaitu nylon.
Keunggulan nylon untuk lanyard sablon
Gambar 1. Contoh Tali lanyard Berbahan Nylon dengan Teknik Sablon ( Sumber gambar : tokopedia.com)
Telusuri Juga : Vendor Produksi Tali Lanyard Custom
Jenis bahan satu ini sering dianggap sama dengan polyester. Padahal, bahan nylon lebih kuat karena kadar ketahanannya terhadap unsur perusak lebih tinggi dan kuat menahan beban, jadi anda tidak perlu takut lanyard id card anda mudah putus meski tersangkut dan menahan benda berat sekalipun. Hanya saja, ada kekurangan dibandingkan dengan bahan polyester yaitu dapat langsung terbakar habis jika terkena api dan memiliki sifat menyerap air.
Dikenal sebagai bahan yang kuat serta awet hingga waktu yang lumayan lama, tentu kualitas nylon tidak lepas dari berbagai faktor perusak seperti kotoran, jamur dan suhu tidak terlalu berpengaruh terhadap kualitas bahan ini. Tekstur dari bahan ini memiliki permukaan yang agak kasar. Selain itu, ikatan antar sertanya pun sangat kasat mata. Lanyard dengan bahan ini lebih umum diproses menggunakan metode cetak sablon karena karakteristik permukaannya yang tidak halus. Hal terseut dikarenakan bahan tersebut tidak cocok dengn tinta mesin percetakan digital. Meski metode sablon memiliki batasan dalam hal warna dan desain, namun setidaknya metode ini memberikan kelebihan dari hasil cetaknya yang berkualitas dan menampilkan warna yang solid.
Metode Sablon
Gambar 2. Mekanisme metode Sablon silk printing ( sumber gambar : id.fldpos.net)
Telusuri Juga : Produsen Tali Lanyard Printing Murah Jakarta
Nylon biasa digunakan untuk lanyard yang dicetak dengan metode sablon. Untuk membuatnya, anda harus menyiapkan desainnya terlebih dahulu dengan bantuan komputer. Setelah itu, cetaklah desain anda menggunakan print laser pada kertas kalkir yang kemudian akan digunakan untuk membuat film pada screen. Tidak seperti yang digunakan pada sablon kaos, screen yang digunakan dalam teknik sablon untuk lanyard berukuran lebih kecil. Bentuk screen yang digunakan pun juga memanjang, sesuai dengan bentuk tali. Metode sablon ini membutuhkan sumber daya manusia yang paham teknik menyablon, jadi bila dibandingkan dengan metode printing, metode sablon lebih sulit.
Harga Lanyard Tissue
Apakah anda tertarik dengan lanyard berbahan tissue? Di Digibook Promotion, proses pengerjaan lanyard id card dilakukan setelah pembayaran dan umumnya akan selesai 5-9 hari setelah pembayaran.
Lanyard id card 1cm metode sablon
Bahan yang digunakan yaitu nylon dengan ukuran 1 cm dan panjang 90cm menggunakan kait yang diprint 1 sisi full warna. Banyaknya pesanan anda tentu akan mempengaruhi harga yang ditawarkan mulai dari Rp. 3.500/pcs sampai dengan Rp.6.000/pcs dengan minimal pemesanan 10 pcs.
Lanyard id card 1.5 cm metode sablon
Bahan yang digunakan yaitu nylon dengan ukuran 1.5 cm dan panjang 90 cm menggunakan kait yang diprint 1 sisi full warna. Banyaknya pesanan anda tentu akan mempengaruhi harga yang ditawarkan mulai dari Rp. 5.500/pcs sampai dengan Rp. 8.000/pcs dengan minimal pemesanan 10 pcs.
Lanyard id card 2 cm metode sablon
Bahan yang digunakan yaitu nylon dengan ukuran 2 cm dan panjang 90 cm menggunakan kait yang diprint 1 sisi full warna. Banyaknya pesanan anda tentu akan mempengaruhi harga yang ditawarkan mulai dari Rp. 7.500/pcs sampai dengan Rp. 10.000/pcs dengan minimal pemesanan 10 pcs.
Jasa percetakan lanyard murah di Semarang
Setelah membaca perbedaan cetak lanyard dengan metode sablon dan printing, metode mana yang akan anda pilih untuk lanyard anda? Dimana tempat yang tepat untuk mencetak lanyard? Digibook Promotion jawabannya! Berlokasi di Semarang, Digibook Promotion menawarkan berbagai macam percetakan dokumen, digital printing maupun souvenir. Anda masih meragukan kualitas dari Digibook Promotion? Promotion sudah dipercaya oleh begitu banyak perusahaan. Tentu anda akan dimudahkan pada proses pemesanan karena dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun melalui website dan transaksi 100% aman. Untuk masalah harga, anda tidak perlu khawatir! Harga yang ditawarkan oleh Digibook Promotion sangat kompetitif sehingga tidak akan membuat kantong anda bolong seketika.
Lanyard yang dicetak di Digibook Promotion bisa menggunakan metode sablon ataupun full printing. Keduanya memiliki kualitas yang sama bagusnya. Demikian informasi mengenai nylon yang biasa digunakan sebagai bahan lanyard dengan metode sablon. Digibook Promotion dapat dijadikan pilihan anda untuk memenuhi kebutuhan lanyard id card anda.